Laman

Senin, 09 November 2015

*PK*

Surabaya, 7 November 2015

Hay....hay hallo.....
Apakabar sahabat??.... Semoga baik2 saja.
Pagi ini ufa akan menjelaskan sedikit tentang :

 

PEMBINAAN KELOMPOK (PK)

 

 

 

Kelompok disini dibagi menjadi 2 yaitu
1. Kelompok tindak lanjut dari PS (Pelayanan Sosial)
2. Kelompok sasaran baru

 

Yang dimaksud kelompok tindak lanjut dari PS ialah Individu-individu yang pernah kita kunjungi, kita rawat, kita bantu kemudian kita jadikan sebuah kelompok berdasarkan pekerjaan yg sama, provesi sama, dan minat yg sama. Contoh: para pemulung kita kumpulkan dengan pemulung, tukang becak kita satukan dengan tukang becak lain.

 

PK ini bisa juga disebut PS 3 karena masuk kedalam Pelayanan sosial yg ke-3 yaitu pembinaan (Baca: Pelayanan Sosial). Selain PS 3 kita juga mencari kelompok sasaran baru yaitu sasaran yg tidak lagi individu seperti PS 3. Tapi sasaran yang sudah memiliki kelompok sendiri. Seperti : Panti Asuhan, kumpulan para anjal, anak2 dari kampung kumuh dan lain sebagainya. 

 

Setelah kelompok sudah ada atau sudah terbuat selanjutnya kita membina mereka dengan mengadakan berbagai keterampilan seperti membuat keset dari kain perca, membatik bareng, belajar bersama dan masih banyak lagi. Untuk ide kegiatan/ ketrampilannya dari kita disesuaikan dengan kondisi mereka. Contohnya para ibu2 pemulung kita ajari caranya membuat tas dari bekas botol minuman. Ini sangat sesuai dengan pekerjaannya sebagai pemulung.  

 

Dalam membina kelompok ini tidak semudah yg kita bayangkan. Pernah saat pertama kali kita datang ke perkumpulan anak jalanan daerah joyoboyo untuk kegiatan belajar bersama, kita sangat kewalahan karena mereka tidak mau diem selalu aktif kesana kemari. Saat kita bagikan makanan untuk mereka dengan tujuan agar mereka mau diem. Malah tambah kacau mereka saling berebut. Setelah mendapatkan makanannya mereka langsung pergi sendiri-sendiri.. Sebel, Sedih dan Lucu juga rasanya. 

 

Dalam pembinaan ini kita lakukan maksimal 3x pertemuan. Dalam pertemuan tersebut kita perhatikan serta kita cari-cari anak yg aktif yang bertanggung jawab untuk kita pilih menjadi ketua kelompok dan yang selanjutnya akan membina teman-temannya biasanya kita sebut dengan RL(Relawan Lokal). Jadi kita hanya memantaunya saja. 

 

Sekali lagi saya tegaskan di Sahabat Muda ini yg dilatih adalah para Volounteer mudanya bukan dhuafanya sekalipun anak jalanan. Kegiatan PS, PK dan lain sebagainya merupakan salah satu cara untuk melatih komunikasi, melatih untuk jd pemimpin, melatih kepercayadirian, serta melatih problem solving para Volounter.  

 

Bagaimana? Seruuu kan kegiatan sahabat muda. Hayuk yg merasa usianya masih di kisaran 18-25 tahun segera bergabung bersama kami!!!

 

5:17 AM


Penulis : Zulfa Arifiyah
Fb.        : Zulfa Arifiyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar